Sebelum Aamiin



Terkadang tanya itu terkuak

Seperti dongeng bulan dan mataharikah cerita ini?

Yang memutuskan pemberhentian karena ditampar kemustahilan

Atau menjelma layaknya sudut pandang novel bertolak belakang

Yang berusaha mengharap keberhasilan dari fakta yang menunjukkan kegagalan

Kata orang, jangan putus harapan.

Tapi harapan mana yang sanggup terus melangit ketika langit saja tak mampu untuk diam ditempat?

Harapan apa yang kokoh berdiri sedang duduk pun terasa goyah?


Kata orang, biar kata orang

Diantara bait doa yang bersambung

Sebelum kata aamiin yang jadi ujung

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sebelum Aamiin"

Posting Komentar